Berita TerbaruRiauSiak

PWI Riau Menggelar Uji Kompetensi Wartawan Angkatan XVII

Cakrawalatoday.com — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau kembali gelar pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) untuk wartawan di Riau.

Ketua PWI Riau, Zulmansyah Sekedang, mengatakan pelaksanaan UKW ini merupakan angkatan ke XV dan XVI yang diikuti sekitar 40 peserta. Kegiatan diselenggarakan selama 4 hari mulai 7 hingga 9 April 2021 di Kabupten

Dimana pada tahun 202 ini juga akan dilaksanakan untuk angkatan XVII yang keseluruhan berjumlah sebanyak 120 peserta.

“Ini sesuai dengan program sebelumnya jika selama tahun 2021 ini di targetkan sebanyak 120 peserta,” katanya.

UKW ini jelasnya, selain sebagai bentuk menguji kompetensi wartawan juga merupakan amanat dari Dewan Pers sesuai aturan. Terutama untuk PWI yang keanggotaanya juga diwajibkan  UKW sesuai dalam AD/ART PWI.

“UKW ini juga merupakan bukti jika seorang wartawan itu berkopetensi. Untuk itu kita harapkan yang ikut UKW saat ini bisa lulus dan berkopetensi sesuai yang diharapkan,” jelasnya.

Selain itu, Zulmansyah juga tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada pemerintahan Siak yang telah mendukung dan memfasilitasi pelaksanaan UKW di Kabupaten Siak. Dan juga kepada pihak SKK Migas, Pertamina dan lainya yang telah men-support program UKW ini bisa terlaksana sebagaimana mestinya.

“Semoga kegiatan ini berjalan lancar mulai dari awal hingga akhir kedepan. Dan menghasilkan wartawan profesional dan berkompetensi,” harapnya.**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button