Berita TerbaruBerita Utama

Gubernur Riau Sampaikan Aspirasi Terkait Blok Rokan, DPR RI akan Menindaklanjuti

Cakrawalatoday.com — Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengatakan bahwa aspirasi yang disampaikan pihaknya dan sejumlah perwakilan tokoh masyarakat dalam diskusi bersama Panitia Kerja (Panja) Migas Komisi VII DPR RI terkait proses alih kelola Blok Rokan, akan ditindaklanjuti.

Hal tersebut disampaikan Gubri usai menghadiri pertemuan bersama Panja Migas Komisi VII DPR RI di Gedung Daerah, Jalan Diponegoro Pekanbaru, Selasa (9/3/2021).

“Kami atas nama pemerintah daerah bersama masyarakat Riau mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Alhamdulillah, aspirasi yang disampaikan baik melalui ketua DPRD, tokoh masyarakat, termasuk LAM, tadi didengar ketua Panja bersama anggota,” kata Gubri.

Kesimpulannya, akan menindaklanjuti aspirasi yang disampaikan oleh Pemerintah Provinsi Riau ini. Karena itu pihaknya bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Panja Komisi VII DPR-RI yang sangat konsen terhadap alih kelola Blok Rokan ini.

Lebih lanjut orang nomor satu di Riau itu mengatakan, ada sejumlah aspirasi yang disampaikan dalam pertemuan tersebut. Di antaranya mencakup Participating Interest (PI) 10 persen, kerja sama secara business to business (B to B), penyelesaian persoalan tanah tercemar minyak, dan aset.

“Panja juga akan langsung meninjau lokasi-lokasi Blok Rokan ini. Karena ini merupakan komitmen komisi VII dalam rangka membantu Pemprov Riau demi kepentingan masyarakat Riau dan masyarakat Indonesia,” kata Gubri.

Alih kelola Blok Rokan sendiri, secara resmi akan dimulai pada Agustus 2021 mendatang. Pengelolaan ladang minyak yang sekarang masih berada di bawah kendali PT Chevron Pacific Indonesia (CPI), nantinya akan diteruskan oleh PT Pertamina melalui anak perusahaannya, yakni PT Pertamina Hulu Rokan (PHR).

Tindaklanjuti

Usai menggelar pertemuan sekitar dua jam lebih, Ketua Panja Migas Komisi VII DPR RI, Alex Noerdin mengatakan, dalam pertemuan itu pihaknya telah mendengarkan langsung keinginan daerah dan tokoh masyarakat dan adat terkait keterlibatan dalam pengelolaan Blok Rokan.

“Jadi sudah bisa kami simpulkan. Nanti apa yang menjadi keinginan daerah bisa disingkronisasikan dengan kepentingan daerah,” kata Alex Noerdin.

Mantan Gubernur Sumatera Selatan ini menyampaikan, jika peralihan Blok Rokan dari PT Chevron Pasific Indonesia (CPI) ke PT Pertamina mendapat dukungan pemerintah daerah akan berjalan lancar.

“Yang terpenting dari peralihan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Riau, dan Republik Indomesia,” ungkapnya.**

Sumber: mediacenter.riau

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button