Yan Natar Bantah Tuduhan Terima Uang Muluskan ASN Jadi Pejabat Pemprov Riau

Cakrawalatoday.com – Yan Natar Nasution, adik kandung Gubernur Riau, Edy Natar Nasution, membantah dirinya menerima uang dari Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ingin jadi pejabat struktural dan Kepala Sekolah di Pemprov Riau.
Nama Yan Natar Nasution disebut-sebut dan tercantum dalam somasi yang dilayangkan oleh Aliansi Keluarga ASN Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau kepada Gubernur Provinsi Riau, Edy Natar Nasution.”Tidak benar itu, apakah itu semua ada buktinya? Jangan mengarang-mengarang, mengarah kepada fitnah,” ujar Yan Natar Nasution, Jumat, 16 Februari 2024, mengutip RIAUONLINE.CO.ID.
Menurutnya, seperti dilansir riauonline, surat somasi itu sendiri sudah diketahuinya sejak dua pekan lalu. Namun, karena merasa apa dituduhkan tidak benar, ia membiarkan somasi itu dan mengikuti proses aturan yang berlaku.
“Sebenarnya somasi ini sudah saya ketahui, sudah dari dua minggu lalu kalau tidak salah. Kita biarkan saja berproses sesuai dengan aturan yang berlaku,” ungkapnya.
Yan Natar Nasution menegaskan, dirinya bahkan tidak mengenal oknum-oknum lainnya yang disangkakan pada surat somasi tersebut.
“Siapa-siapa mereka itu, saya pun tidak kenal. Pak Edy Natar itupun bukan yang bisa diajak begitu (neko-neko). Bukan bisa saya main-main dengan beliau,” jelasnya.
Sebelumnya diberitakan Aliansi Keluarga ASN Pemprov Riau menyampaikan somasi kepada Gubernur Provinsi Riau, Edy Natar Nasution atas kebijakannya melakukan pelantikan sejumlah pejabat struktural dan kepala sekolah pada akhir tahun 2023 lalu. Penyampaian somasi ini tertuang dalam surat perihal somasi yang beredar pada Kamis, 15 Februari 2024, ditandatangani oleh perwakilan Aliansi Keluarga ASN Pemprov Riau,**Sumber: riauonline