Berita Terbaru

Jefridin Serahkan Bantuan Biaya Berobat Untuk Muslim

MC Pemko Batam – Jam istirahat siang itu, Rabu (03/05/2023) dimanfaatkan Jefridin, M. Pd, Sekretaris Daerah Kota Batam untuk berkunjung ke kediaman Muslim, penderita sakit Lheukimia (Kanker Daerah). Selain menyerahkan bantuan, Jefridin bertujuan untuk memberikan dukungan kepada Muslim dan keluarga. Jefridin tiba kediaman Muslim di Kampung Tua Telaga Punggur bersama Waka II Baznas Kota Batam, Habib Soleh.

“Berdoa kepada Allah SWT semoga diberi kesembuhan. Kita hanya bisa ikhtiar, semua dari Allah,” ujar Jefridin menguatkan.

Sebagai bentuk perhatian kepada Muslim, karena profesinya sebagai imam dan pernah menjadi guru TPQ akan diikutsertakan sebagai penceramah pada program Baznas Kota Batam. Nantinya setiap bulan ada insentif dari Baznas Kota Batam sebesar Rp 900 ribu. Karena bantuan yang diberikan Baznas merupakan zakat dari ASN Pemko Batam yang dikelola oleh Baznas Kota Batam. Bantuan ini diperuntukkan bagi siapapun masyarakat di Kota Batam yang membutuhkan.

“Siang ini saya datang untuk menyerahkan bantuan biaya berobat dari Baznas Kota Batam. Semoga bantuan ini dapat membantu untuk menambah biaya pengobatan Bapak,” katanya seraya menyerahkan bantuan sebesar Rp 3 juta.

Kepada Jefridin, Muslim menceritakan pekerjaannya sebagai imam di salah satu masjid di Kampung Tua Telaga Punggur. Ia bersyukur karena profesinya itu menerima insentif dari Pemerintah Kota (Pemko) Batam. Kepada Jefridin, Muslim bercerita bahwa belum ada penanganan yang dilakukan untuk pengobatannya itu karena terkendala biaya. Dari rumah sakit tempat ia berobat selama ini, ia hanya mengkonsumsi obat yang diresepkan kepadanya.

“Saya makan obat kemoterapi dari dokter Pak, tapi belum pernah di kemoterapi sama sekali,” ujarnya didampingi sang istri sembari memperlihatkan obat yang dikonsumsinya kepada Jefridin.

Sebetulnya ia disarankan untuk melakukan pengecekan sum-sum tulang belakang ke rumah sakit di Ibu Kota. Namun karena keterbatasan biaya, ia pun tidak melakukan pengecekan tersebut. Biaya berobat selama ini menurutnya ditanggung oleh BPJS.

“Kalau saya tidak makan obat ini Pak, sel darah putih saya bisa naik sampai 30 ribu. Dokter selalu menyemangati saya supaya rajin dan rutin mengkonsumsi obat dan menjaga kesehatan,” ungkap pria asal Tembilahan ini lagi.

Kepada Jefridin ia juga bercerita bahwa sudah lebih dari 300 kantong darah yang masuk ketubuhnya untuk transfusi. Kini akibat dari penyakit yang dideritanya itu terjadi pembengkakan pada bagian sebelah kiri perutnya. Ia mengucapkan terimakasih kepada Jefridin atas bantuan yang diberikan.

“Bantuan ini bisa saya gunakan untuk biaya pengobatan, membeli obat,” ucapnya seraya menyalami Jefridin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button