Berita Terbaru

Rudi Bersama Jefridin, Tinjau Takbir Keliling dan Salat Idul Fitri di Dataran Engku Putri

MC Pemko Batam – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi bersama Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M. Pd, meninjau langsung lokasi Pawai Takbir Idul Fitri 1444 Hijriah tingkat Kota Batam, di Dataran Engku Hamidah. Sekaligus memastikan kesiapan pelaksanaan salat Idulfitri 1 Syawal 1444 Hijriah, di Dataran Engku Putri, Jumat (21/4/2023).

“Persiapan kita dari Pemerintah Kota Batam insyallah sudah siap untuk menyukseskan pelaksanaan Idul Fitri nanti, mudah- mudahan segalanya berjalan lancar dan tidak ada kendala,” ujar Rudi.

Sedangkan Jefridin menyampaikan, peninjauan ini sebagai bentuk kesiapan Pemerintah Kota Batam melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdako Batam. Guna memastikan jalannya rangkaian kegiatan Idul Fitri 1444 Hijriah.

“Pak Wali Kota, Muhammad Rudi turun bersama saya untuk menyukseskan kesiapan, baik itu pawai maupun salat Idul Fitri di Dataran Engku Putri,” Ujar jefridin.

Menurutnya, pelaksanaan pawai takbir akan dimulai dari dataran Engku Hamidah dan finish di Bundara Simpang Barelang. Peserta pawai sendiri akan diikuti oleh masyarakat Kota Batam.

“Pawai takbir Insya Allah akan kita laksanakan nanti malam jam 19.30. Alhamdulillah persiapan baik, ada sedikit kekurangan namun melalui peninjauan ini dapat kita atasi, dan mudah-mudahan cuaca mendukung nanti malam,” kata Jefridin.

Begitu juga dengan persiapan Salat Idul Fitri berjamaah di Dataran Engku Putri. Pihakya memastikan seluruh persiapan sudah dilakukan dengan baik.

Rencananya Ketua TP PKK Kota Batam sekaligus Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina akan melaksanakan salat berjamaah di Dataran Engku Putri.

“Dari 3 titik pusat lokasi salat Id, kita konsen meninjau yang di lapangan karena dua lokasi lainnya adalah masjid yaitu di Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah Batuaji dan Masjid Baiturrahman Sekupang,” katanya.

Pihaknya menekankan agar masyarakat Batam dapat mengikuti dan mendukung upaya Pemerintah Kota Batam dalam mengantisipasi lonjakan timbunan sampah selama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah. Terutama bagi masyarakat yang melaksanakan salat di area terbuka seperti lapangan, terkhusus di Dataran Engku Putri.

“Kita menghimbau bagi masyarakat yang akan melaksanakan salat di lapangan diharap untuk membawa alas tikar atau sajadah yang bisa di pakai kembali, jangan koran. Sesuai dengan SE Walikota Nomor 15 tahun 2023 Tentang Pengelolaan Sampah dalam Rangka Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H,” tegas Jefridin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button