Berita TerbaruPendidikan

Dosen PBIng UIR Dampingi Guru SMA YLPI Pekanbaru Membuat Video Pembelajaran

Cakrawalatoday.com — Berbagai media telah digunakan untuk mendukung pelaksanaan pembelajaran baik secara daring maupun tatap muka. Media PowerPoint adalah salah satu media yang digunakan oleh para guru dalam membantu menyampaikan materi pembelajaran baik secara virtual/daring maupun tatap muka di kelas, namun media powerpoint yang digunakan baru sebatas slide.

Demi miningkatkan dan mengembangakan  pengetahuan guru-guru SMA YLPI Pekanbaru dalam menyampaikan pembelajaran dengan menggunakan media PowerPoint dengan mengisi suara/narasi pada slide, Kepala sekolah dan guru-guru menginginkan adanya pelatihan bagaimana mengintegrasikan teknologi ke dalam proses pembelajaran melalui pengembangan media pembelajaran interaktif menggunakan video pembelajaran dengan narasi suara.

Permintaan tersebut disambut baik oleh para dosen program studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBIng) Universitas Islam Riau, dengan mengadakan pelatihan/pendampingan penggunaan media teknologi pembelajaran menggunakan video pembelajaran  dengan narasi suara guna membantu dalam penyampaian materi pembelajaran. Kegiatan ini merupakan bagian dari Tridarma Perguruan Tinggi dalam rupa pengabdian kepada masyarakat (PkM).

Pelatihan/pendampingan  diadakan pada Jumat , 17 Desember  2021. Pada kesempatan tersebut, Estika Satriani MPd sebagai ketua tim, bersama Andi Idayani MPd dan Betty Sailun Med sebagai anggota, adalah tim yang memberikan pelatihan. Judul yang diambil adalah “Pendampingan Membuat Video Pembelajaran dan Mengisi Suara Pada Slide Presentasi Powerpoint untuk Kegiatan Belajar Mengajar Bagi Guru-Guru di SMA YLPI Pekanbaru.”

“Para guru sangat antusias dalam mengikuti pelatihan ini. Terlihat dari banyaknya pertanyaan dan meminta simulasi ulang pelatihan serta tutorial panduan penggunaan media yang digunakan,” kata Estika.**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button