Berita TerbaruPendidikan

Dosen Psikologi Beri Pelatihan Kepada Orang Tua dan Murid SDIT Al Birru Rumbai Pesisir

Cakrawalatoday.com — Dosen Fakutlas Psikologi Universitas Islam Riau mengadakan pelatihan yang bertemakan “Menjadi Orang Tua yang Mulia”. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan orang tua dalam mengasuh anak pada zaman sekarang.

Tim dosen Psikologi Universitas Islam Riau yang melakukan pengabdian kepada masyarakat (PkM) dengan memberikan pelatihan yaitu Yanwar Arief MPsi Psikolog dan Didik Widiantoro MPsi Psikolog, serta dua mahasiswa.

Menurut Yanwar Arief, aspek perkembangan psikologis anak yang harus diperhatikan adalah cara berpikir, pola komunikasi serta dukungan sosial.

“Sebagai orang tua, kita harus sama-sama waspada dengan perkembangan zaman saat ini. Pengawasan menjadi poin penting dalam perkembangan karakter anak saat ini,” ujarnya. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button