Teken MoA dengan Unisba, Pascasarjana Unilak Komitmen Majukan Pendidikan
Cakrawalatoday.com – Pascasarjana Universitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru menjalin kerja sama dengan Pascasarjana Universitas Islam Bandung (Unisba). Hal itu dituangkan dalam penandatanganan perjanjian kerja sama atau memorandum of agreement (MoA) yang dilakukan oleh Ketua Program Studi Magister Manajeman (Kaprodi MM) Unilak Dr Ririn Handayani SIP MM dengan Kaprodi MM Unisba Prof Dr Muhardi. Kemudian Kaprodi Magister Ilmu Hukum Dr Ardiansah SH MAg MH dengan Kaprodi MIHukum Unisba Dr Cepy Zakaria SH MH.
Penandatanganan disaksikan oleh Direktur Pascasarjana Unilak Prof Dr Syafrani dan Direktur Pascasarjana Unisba Prof Dr Hj Neni Yulianita, juga Rektor Unilak Dr Junaidi MHum, Wakil Rektor III Dr Bagio Kadaryanto SH MH, serta sejumlah pejabat di lingkungan Unilak, Senin siang (18/10/2021) di Gedung Rektorat Unilak.
Di awal pertemuan, Prof Syafrani mengucapakan selamat datang di kampus Pascasarjana Unilak. Dia berharap pertemuan tersebut memberikan kemajuan bagi pendidikan, selain merupakan silaturrahim dua institusi.
“Kerja sama ini tindak lanjut atas MoU yang dilakukan oleh Rektor Unilak terdahulu (Dr Hasnati SH MH) beberapa tahun lalu. Di dalam MoU ada kegiatan berbasis akademik, tentu saja berkaitan Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ujar Syafrani.
dilanjutkannya, Pascasarjana Unilak dimulai pada 2013 diawali dengan berdirinya Magister Manajemen, kemudian selang beberapa tahun baru Masgister Ilmu Hukum. “Alhamdulillah, tren mahasiswa kami melonjak di dua prodi, diminati mahasiswa. Dosen,” ucapnya.
Menurut Syafrani, Unilak dan Unisba memiliki hubungan dekat dan emosional, seperti banyak dosen Unilak yang lulusan Doktor dari Unisba. Karenanya, kerjasama antara dua institusi ini dapat berjalan lebih baik, bisa tentang publikasi artikel ilmiah, konfrensi internasional, dan lain lain.
Sementara Prof Neny Yulianita mengaku senang dapat berkunjung ke Unilak dan melakukan kerja sama. Dia pun menjabarkan informasi Unisba ke Unilak.
Dikatakannya, saat ini Pascasarjana Unisba memiliki 9 Prodi, yang insyaalllah akan ditambah dengan Doktor Ilmu Komunikasi dan Magister Akuntan.
Sedangkan Rektor Unilak Junaidi memberikan apresiasi atas terlaksana MoA. Katanya, banyak kerja sama yang telah berhasil dilakukan dengan Unisba yang satu di antaranya Unilak berhasil membuka konsentrasi Hukum Kesehatan. Juga, alumni Unisba banyak di Unilak dan beberapa dosen Unilak mengambil program doktor di Unisba.
“Kerja sama ini untuk meneguhkan komitmen Unilak-Unisba untuk berperan memajukan dunia pendidikan. Kita berharap kerja sama yang sudah dilakukan bisa terus dilanjutkan. Saya mendorong kawan-kawan di Unilak yang belum S3 untuk melanjutkan. Bandung salah satu pilihan. Saya minta Kaprodi MH dan MM Unilak untuk komunikasi dengan Unisba untuk merealisasikan teknis kerja sama,” ungkap Rektor.
Rombongan Pascasarjana Unisba turut hadir Prof Dr Day Vapena dan Prof Dr Nandang. Saat pertemuan juga hadir Wakil Direktur I Pascasarjana Unilak Dr Iriansyah SH MH, Wadir II Dr Adi Rahmat, dan jajaran dosen Unilak. (Rls/Abs)