Tren Kesembuhan Pasien Positif Covid-19 di Riau Meningkat
Cakrawalatoday.com – Hingga saat ini, total pasien positif Covid-19 di Riau yang sudah sembuh mencapai 11.402 pasien. Tingkat kesembuhan pasien positif Covid-19 di Riau itu terus meningkat, per hari Ahad (1/11/2020) terdapat penambahan 171 pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh.
Penambahan pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh tersebut, kebanyakan berasal dari pasien positif dengan status Orang Tanpa Gejala (OTG). Kemudian, ada juga yang berasal dari pasien yang dirawat dirumah sakit.
“Rata-rata yang sembuh pasien OTG, karena bagi OTG yang sudah menjalankan isolasi mandiri selama 14 hari, sudah dinyatakan sembuh,” kata Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir, Ahad.
Dengan terus bertambahnya pasien positif Covid-19 yang sembuh di Riau, kata Mimi, secara otomatis persentase angka kesembuhan di Riau juga terus meningkat secara nasional.
“Mudah-mudahan tren kesembuhan pasien positif Covid-19 di Riau terus meningkat, sehingga persentase angka kesembuhan di Riau bisa meningkat,” harapnya.
Meskipun angka kesembuhan pasien positif Covid-19 di Riau terus meningkat, Mimi tetap mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Karena pasien positif Covid-19 juga masih ada ditemukan.
“Kami imbau masyarakat tidak lengah, hendaknya dapat terus menerapkan protokol kesehatan. Utamanya menggunakan masker, menjaga jarak dan rajin cuci tangan,” ujarnya.**
Sumber: MCR