Berita TerbaruOlahraga

Kandaskan Leipzig, Dortmund Pastikan Posisi Dua Bundesliga

CAKRAWALATODAY.COM – Borussia Dortmund memastikan diri berakhir kedua di Bundesliga 2019/2020. Menyusul kemenangan di kandang RB Leipzig dengan skor 2-0.

Dengan tambahan tiga angka ini Dortmund mengumpulkan 69 angka hasil 33 pertandingan unggul enam angka dari rival terdekatnya, Leipzig. Mengingat Liga Jerman tinggal menyisakan satu pertandingan perolehan angka Die Borussen tidak akan bisa dikejar Leipzig lagi.

Pada pertandingan di Red Bull Arena, Sabtu (20/6/2020) malam WIB, Erling Haaland menjadi penentu kemenangan Dortmund. Striker berusia 19 tahun itu memborong dua gol timnya yang tercipta di masing-masing babak.

Jalannya Pertandingan

Peluang pertama diperoleh Leipzig. Di menit kedelapan, sebuah umpan terobosan diterima Patrick Schick untuk diteruskan dengan sepakan pada kesempatan pertama dengan kaki kiri, tapi bola masih melayang di atas gawang Dortmund.

Dortmund membalas empat menit berselang. Raphael Guerreiro menusuk kotak penalti Leipzig sebelum melepaskan umpan tarik kepada Thorgan Hazard, tapi tembakannya masih bergulir di samping tiang kanan gawang.

Di menit ke-15, Dortmund kembali mengancam Leipzig. Hazard melewati penjagaan Dayot Upamecano untuk mengirim umpan kepada Haaland. Sepakan bomber muda Norwegia itu bisa diselamatkan Peter Gulacsi.

Dortmund masih mendominasi. Gulacsi mesti kembali menyelamatkan gawangnya untuk menepis sepakan voli Hazard hasil umpan Mats Hummels.

Kebuntuan Dortmund akhirnya terpecah di menit ke-30. Haaland membuka keunggulan tim tamu untuk mengubah skor menjadi 1-0.

Dari sayap kanan, Julian Brandt melepaskan umpan tarik kepada Giovanni Reyna. Umpan Reyna dituntaskan Haaland dengan sontekan kaki kiri dari jarak dekat yang menggetarkan gawang Leipzig.

Di menit-menit akhir babak pertama, Leipzig menunjukkan perlawanan melalui Timo Werner. Akan tetapi, tembakan Werner dari sudut sempit di sisi kiri kotak penalti ditepis Roman Buerki dengan kakinya. Bola pantul disambar Kevin Kampl, tapi dengan mudah bisa ditangkap Buerki.

Usai turun minum. Dortmund langsung menekan. Tusukan Haaland diakhiri Mateu Morey dengan sontekan yang masih melenceng.

Haaland hampir menciptakan gol kedua bagi Dortmund di menit ke-52. Guerreiro membebaskan Haaland di sayap kiri, lalu diteruskan dengan sepakan yang mengenai kaki Gulacsi sebelum bola memantul mengenai mistar gawang Leipzig.

Marcel Schmelzer membuat intersepsi krusial yang menggagalkan peluang Leipzig di menit ke-70. Sebelumnya, tembakan mendatar Morey bisa diselamatkan Gulacsi.

Sekalipun kemudian lebih mendominasi, Leipzig kesulitan menciptakan peluang bersih. Baru di menit ke-89 Leipzig mengancam gawang Dortmund lagi setelah sundulan Schick, melayang tipis.

Di pengujung pertandingan, Dortmund justru menambah keunggulannya lagi-lagi melalui Haaland. Umpan silang Brandt diceploskan Haaland dari jarak dekat, kendati dalam kawalan ketat Amadou Haidara. Skor 2-0 untuk Dortmund bertahan sampai laga selesai.**

Sumber: detikcom

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button