Berita TerbaruPendidikan

Warkshop Daring, Dosen UIR Sampaikan Strategi Belajar Bahasa Inggris di Masa Pandemi

CAKRAWALATODAY.COM – Pandemi Covid-19 memaksa proses belajar mengajar dilakukan secara daring atau online. Beragam metode dipraktikkan guru maupun dosen untuk menyampaikan pelajaran kepada peserta didik pada pendidikan jarak jauh (PJJ) ini.

Tentu saja ada kendala dan hambatan yang dihadapi para guru. Terutama untuk menemukan metode yang tepat agar pelajaran bisa dipahami peserta didik, dan tidak membosankan.

Menurut dosen Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Universitas Islam Riau, Dra Betty Sailun MEd, salah satu metode adalah pemanfaatan media daring atau online sebagai sumber bahan belajar dan pengajaran. Mengutip Teeler, Betty menyebut bahwa media online memiliki manfaat sebagai sumber bahan belajar/pengajaran.

“Mengapa media online sebagai sumber bahan belajar dan pengajaran? Ada empat keunggulan media online, yakni ruang lingkup luas, autentik, literacy (banyak), dan interaksi aktif,” ungkap Betty Sailun saat menyampaikan materi Strategi Belajar Bahasa Inggris di Masa Pandemi Covid-19 Dengan Pemanfaatan Media Belajar Online, pada workshop daring, 17-18 Juni 2020 lalu.

Kegiatan pelatihan secara daring merupakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau. Pelatihan diikuti guru-guru sekolah dasar di Kabupaten Indragiri Hilir, Riau. Betty Sailun menjadi ketua tim, dibantu anggota Andi Idayani MPd, serta Annisa Meliani Putri dan Della Ramadhani.

Betty menyampaikan, bahan ajar daring cukup banyak tersedia dan gratis. Jadi guru dan peserta didik tinggal memilih mau menggunakan media online yang mana.

“Misalnya ada Leo Network, BBC Learning English, FutureLearn, FluentU, EngVid, LanguageGuide.org, dan Dave’s ESL Café,” Betty menyebut beberapa.

“Sekarang pilihan ada di tangan siswa. Cobalah belajar bahasa Inggris gratis dengan media online yang di sajikan di atas, dan pilih yang paling sesuai,” pungkasnya.**

Rilis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button