Gubernur: Positif Corona di Sumbar Jadi 510, 39 Orang dari Perantau
CAKRAWALATODAY.COM – Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Irwan Prayitno mengatakan hingga hari ini total ada 510 kasus positif Corona di wilayahnya. Dia menyebut sebagian kasus positif tersebut merupakan imported case dari wilayah zona merah.
“Jadi dari total 478 positif di Sumbar terus ditambah lagi sekarang 32, itu imported case di luar dari Sumbar itu 39 dan itu datangnya dari para perantau ya. Jadi total imported case sejauh ini 39 ya,” kata Irwan lewat saluran zoom dalam konferensi di Graha BNPB, Pramuka, Jakarta Timur, Selasa (26/5/2020), mengutip detikcom.
Irwan kemudian bercerita terkait rangkaian warga rantau yang kembali ke wilayah Sumatera Barat. Sejak 31 Maret-22 April, Irwan mengatakan Pemprov Sumbar telah melakukan pembatasan secara selektif dan pencatatan warga yang hendak kembali ke Sumbar. Meski saat itu aturan PSBB dan larangan mudik belum disampaikan pemerintah.
Dia menambahkan, dari rentang waktu tersebut lebih dari 100 ribu masyarakat rantau tercatat kembali ke wilayah Sumatera Barat.
“Jadi, di Sumatera Barat sejak tanggal 31 Maret itu sudah melakukan pembatasan selektif kepada para perantau yang menuju ke sini. Pantauan tanggal 31 Maret itu kita sudah meletakkan posko-posko didukung TNI-Polri di sembilan perbatasan darat, satu di airport, dan satu di laut. Itu hanya melakukan pengecekan dan pencatatan nama-nama,” sebutnya.
“Sampai pada 22 April ini kita mulai PSBB, itu ada 109.204 ribu perantau yang datang dari tanggal 31 Maret. Jadi dari 31 Maret sampai 22 April kita lakukan pengecekan itu segitu,” sambun Irwan.**