Jasa Raharja dan Dishub Bintan Laksanakan Ramp Check Kendaraan Angkutan Umum

Bintan – Jasa Raharja turut serta dalam Kegiatan Ramp Check (razia) yang digelar oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bintan di Terminal Seri Tri Buana Simpang Lagoi, Bintan pada Selasa, 27 Mei 2025. Kegiatan ini digelar sebagai bentuk perhatian khusus pada kendaraan angkutan umum seiring terjadinya kecelakaan lalu lintas yang melibatkan kendaraan angkutan selama beberapa minggu terakhir.
Kegiatan ramp check ini berfokus pada pengecekan kondisi kendaraan dan kelengkapan administrasi baik dari sisi kendaraan maupun pengemudi. Pemeriksaan meliputi surat-surat dan uji KIR serta kondisi fisik kendaraan seperti rem juga dilakukan.
Dijelaskan oleh Kasi Keselamatan Lalu Lintas Dishub Kab. Bintan, Zaki, kegiatan ramp check ini juga untuk menyongsong libur hari besar dan Idul Adha yang semakin dekat dan libur anak sekolah di bulan Juni.
“Jadi perhatian kami ya untuk angkutan umum, karena fatalitas kalau kendaraan umum misal kecelakaan juga tinggi. Fokus kami juga untuk menyongsong libur panjang nanti, ada Idul Adha, termasuk juga libur anak sekolah di bulan depan (Juni), pasti mobilitas kendaraan angkutan umum darat juga meningkat dan padat. Kami pastikan bisa aman baik untuk penumpang maupun pengemudi dan awaknya,” jelas Zaki.
Jasa Raharja yang juga ikutserta dalam kegiatan tersebut memanfaatkan kesempatan tersebut untuk melakukan pengecekan administrasi, diantaranya pembayaran SWDKLLJ dan juga Iuran Wajib (IW), premi yang dikutip dari penumpang oleh perusahaan otobus guna memberikan perlindungan kepada penumpang.
TB Pramana, petugas Jasa Raharja yang turun langsung di lapangan, menjelaskan bahwa Jasa Raharja menghimbau pengemudi maupun pemilik kendaraan untuk taat pembayaran SWDKLLJ maupun IW karena kaitannya dengan pemberian perlindungan.
“Kami himbau ke pengemudi maupun pemilik kendaraan untuk bisa taat lunas pembayaran SWDKLLJ maupun IW, karena kaitannya dengan perlindungan ke penumpang kalau nanti mengalami kecelakaan. Juga pastinya didukung dengan selalu mengecek dan memastikan kondisi kendaraan layak dan siap digunakan,” jelas TB Pramana.
Kegiatan pemeriksaan kendaraan dan razia ini dapat terselenggara tentunya melalui dukungan dan inisiasi strategis bersama pemangku kepentingan di jalan raya di Kabupaten Bintan. (*)


