Jefridin Berikan 100 Paket Sembako Untuk Pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Batam
MC Pemko Batam – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam sekaligus Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Batam, Jefridin, M. Pd. membagikan secara langsung 100 paket sembako Ramadhan, kepada Andalan Cabang Gerakan Pramuka Kota Batam, di Sanggar Pramuka, Sekupang, Minggu (16/4/2023).
Jelang penghujung bulan ramadhan ini, Jefridin berharap ibadah yang sudah dijalani diterima dan mendapat keberkahan dari Allah SWT. “Terima kasih kakak- kakak andalan cabang dan adik-adik DKC, selamat berpuasa di hari ke- 25 ramadhan. Mudah-mudahan puasa kita dilipatgandakan pahalanya,” ucap Jefridin membuka sambutan, disambut dengan ucapan Amin.
Jefridin berpesan kepada seluruh pengurus Kwarcab Kota Batam, untuk terus menggerakkan pramuka di Batam. Serta ambil bagian mendukung Pemerintah dalam pembangunan Kota Batam.
“Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Pramuka, sekaligus Wali Kota Batam, Muhammad Rudi sedang gencar membangun, sehingga doakan dan dukung melalui Pramuka. Meski kita belum dilantik bukan berarti kita tidak bergerak, insyallah Kamabicab akan melantik usai bulan ramadhan ini,” ujar Jefridin.
Ia juga mengapresiasi para pengurus Kwatir Ranting (Kwaran) Kota Batam, yang sudah mulai aktif mengekspos tiap kegiatan kepramukaan melalui sosial media.
“Aktif sosial media kepramukaan Batam kita Allhamdulilah juga sudah menular ke Kwaran. Pengelolaan media kita harus tetap eksis mengimbangi Kwarnas dan Kwarda,” ucapnya.
Jefridin menyampaikan, rencananya sanggar pramuka tersebut nantinya juga akan dilakukan revitalisasi. Dengan target selesai pembangunan pada tahun 2024 mendatang.
“Tahun ini sedang menyusun Detail Engineering Design (DED) yang nanti akan kita bahas bersama. Insyallah 2024 sanggar kita akan menjadi sebuah kebanggaan dan tahun 2025 bisa kita tempati,” tutup Jefridin.