Pemetaan Sektor Ekonomi Pontensial di Kecamatan Hilir Seberang Kabupaten Kuantan Singingi Riau
Cakrawalatoday.com – Sejak diberlakukan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, salah satu kewajiban yang harus dilakukan Desa adalah membentuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Keberadaan BUMDes dimaksudkan untuk mengelola usaha milik desa yang dapat digunakan sebagai wadah ekonomi produktif masyarakat desa yang disesuaikan dengan potensi serta kebutuhan masing-masing desa.
BUMDes didirikan dengan tujuan untuk memajukan perekonomian desa, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. Dengan keberadaan BUMDes diharapkan desa dapat menjadi lebih mandiri dan masyarakat desa menjadi lebih sejahtera.
Dengan dasar itu, tim dosen Program Studi Manajemen Fakultas ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Riau yang terdiri dari Azmansyah SE MEcon, Restu Hayati SE MSi, dan Randi Saputra SE MM menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) dengan tema “Pemetaan Sektor Ekonomi Pontensial di Kecamatan Hilir Seberang Kabupaten Kuantan Singingi Riau”. Ikut serta dua mahasiswa, yakni Regi Irfansa dan Icsa Yerisa.
Ketua Tim Dosen Azmansyah mengungkapkan, pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan pada Agustus 2021 ini, dilakukan pada desa mandiri dan berdaya saing. Guna mewujudkan desa yang mandiri dan berdaya saing maka pemerintah perlu mengkaji dan memetakan potensi ekonomi desa sebagai sumber daya lokal.
Pengabdian ini dilakukan untuk membantu pengelola BUMDes dalam mengoptimalkan potensi-potensi bisnis yang sudah ada sehingga dapat mengembangkan BUMDes serta mensejahterakan perekonomian pada masyarakat setempat.
“Tujuan dilakukan pengabdian pada Bum Desa Kecamatan Hilir Seberang Kabupaten Kuantan Sengingi adalah untuk mengidentifikasi potensi-potensi pada bidang pertanian, peternakan, pariwisata, serta perdagangan dan ekonomi yang dimiliki oleh desa guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa,” terang Azmansyah.
Disampaikan, melalui pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan dapat menggali lebih jauh potensi pedesaan dengan melihat kepada aspek potensi sektor ekonomi (pertanian dan pariwisata), peran dan keterlibatan masyarakat desa, serta rencana pengembangan desa atau visi dari pemimipin desa di Kecamatan Hilir Seberang Kabupaten Kuantan Sengingi.
“Pengabdian dilaksanakan dengan metode ceramah, sosialisasi, dan diskusi bersama pengurus BumDes dan masyarakat Kecamatan Hilir Seberang Kabupaten Kuantan Sengingi,” tutupnya.*