Berita TerbaruPendidikan

Tingkatkan Kompetensi Lulusan, Unilak Beri Pembekalan Bagi Calon Wisudawan

Cakrawalatoday.com – Universitas Lancang Kuning Pekanbaru menggelar kegiatan webinar dalam rangka Pembekalan Wisudawan Program Sarjana tahun 2021 yang diselenggarakan Kamis, 30 September via zoom dan diikuti lebih dari 140 mahasiswa yang akan di wisuda 13 Oktober mendatang.

Peserta merupakan mahasiswa yang akan melaksanakan wisuda dari 9 fakultas yang ada di Unilak. Kegiatan dibuka oleh Kepala P2K2 Unilak Dr Indra Purnama dengan menghadirkan narasumber enterpreneur public speaking Eko Winarni, Unit Bisnis BRK Cabang Utama Hadi Nanda, dan Direktur Inzaghi Gigantara Solusindo Surabaya Nung Jamianto SE MM.

Pembekalan mengangkat tema ‘Alumni Tangguh, Sukses Bekerja, Berhasil Berbisnis’.

Indra dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada calon wisudawan yang telah menyelesaikan studi di Unilak. Dikatakannya, Unilak dalam hal ini P2K2 bertanggung jawab dalam mengembangkan karir mahasiswa setelah tamat, bisa berbisnis, bisa menjadi pegawai/mencari pekerjaan, atau melanjutkan studi S2.

Dijelaskan Indra, pembekalan alumni, berdasarkan survei ternyata sangat penting, dan tahun ini P2K2 konsen melakukan pengembangan karir mahasiswa dan alumni yang baru menyelesaikan studi.

“InsyaAllah tanggal 10 Oktober kami juga akan melakukan tes minat bakat bagi mahasiswa baru yang digelar secara online. Ini penting untuk dapat memetakan potensi yang dimiliki oleh mahasiswa baru,” ujarnya.

Disebutkan, ketika menjadi alumni bukan berarti selesai putus hubungan dengan kampus. Kampus akan melakukan tracer study kepada alumni apakah sudah bekerja, dan berapa lama mendapatkan pekerjaan setelah tamat. Karena ini berguna bagi kampus untuk pengembangan agar lebih maju.

Sementara itu Nung Jamianto mengulang ucapan Stepen Covey, dikatakanya orang yang sukses rata-rata telah menulis kerangka kesuksesan dari awal. Tidak hanya bekerja keras, cerdas saja tetapi didesain dulu baru dilakukan.

“Tantangan para lulusan baru, pandemi Covid-19 telah mengubah segala sesuatunya. Hari ini yang nama persaingan kerja amat amat sangat ketat, fress graduate tidak bisa menjadi orang biasa-biasa saja, jika ingin  menjadi suskes, jadilah yang luar biasa. Orang sukses rata rata memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik,” ujar Jamianto. (Rls/Abs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button