Kwarda Gerakan Pramuka Riau Gelar Pelatihan Kehumasan

Cakrawalatoday.com – Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Riau menggelar Pelatihan Kehumasan se-Daerah Riau yang dilaksanakan pada tanggal 1 s.d 3 Oktober 2021 bertempat di Hotel Evo, Pekanbaru.
Ketua Panitia Penyelenggara Irwan Yuliadi menyampaikan kegiatan dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Kwarda Riau nomor 36 tahun 2021, diikuti oleh utusan Kwarda dan Kwartir Cabang (Kwarcab) se-Daerah Riau yang berjumlah 45 orang. “Peserta terdiri dari satu orang Andalan Cabang bidang Kehumasan, satu orang Staf Kwarcab, satu orang Pengurus Pusat Informasi Protokol Cabang/ Dewan Kerja Cabang, lima orang Pengurus Pusat Informasi dan Protokol Kwarda, dan lima orang Pengurus Dewan Kerja Daerah Riau,” katanya.
Irwan menjelaskan, kegiatan Pelatihan Kehumasan bertujuan untuk meningkatkan pengelolaan kehumasan dan kompetensi tenaga kehumasan di Kwarda dan Kwarcab. Karenanya, materi pelatihan kehumasan akan diberikan oleh Narasumber yang ahli di bidangnya dengan jumlah kurikulum sebanyak 30 jam pembelajaran.
Ketua Kwarda Riau HM Azaly Djohan dalam arahannya saat pembukaan pelatihan bertema ‘Humas Kompeten Pramuka Paten” ini menyampaikan bahwa Humas merupakan garda terdepan dalam penyampaian informasi kepada publik. Menurutnya, Humas memiliki peranan yang sangat penting dalam pengimplementasian Undang-undang nomor 14 tentang keterbukaan informasi publik.
“Terlebih lagi Undang-undang ini mewajibkan setiap badan publik untuk menjamin tersedianya informasi publik yang terbuka untuk publik dan dapat diakses secara cepat, tepat waktu, biaya ringan, dan dengan cara sederhana,” ungkapnya.
“Humas adalah menilai sikap masyarakat (publik) agar tercipta keserasian antara masyarakat dan kebijaksanaan organisasi/instansi, karena mulai dari aktivitas, program, tujuan hingga sasaran yang hendak dicapai oleh organisasi/instansi tidak terlepas dari dukungan serta kepercayaan citra positif dari pihak publiknya,” tambahnya.

Humas saat ini banyak dipraktikkan di berbagai organisasi dalam rangka menunjang organisasi untuk mencapai tujuannya secara efektif dan efesien. Jika dikaitkan dengan definisi Humas, maka kegiatan Humas dimulai dari pembenahan organisasi internal Humas hingga kegiatan bersifat image corporate building.
“Secara operatif, Humas merupakan fungsi khusus manajemen, artinya Humas membantu memelihara aturan main bersama melalui saluran komunikasi kedalam dan keluar, agar tercapai saling pengertian atau kerjasama antara organisasi dan publiknya,” terang Ketua Kwarda Riau.
“Saya berharap agar Kakak-kakak yang mengikuti Pelatihan Kehumasan dapat menjalankan tugas dan fungsinya sebagai garda terdepan dalam menginformasikan kegiatan-kegiatan kepramukaan di daerah masing-masing sehingga Gerakan Pramuka terus mendapat citra positif di tengah-tengah masyarakat sebagai tempatnya kaum muda yang suka berkarya,” pungkasnya.
Hadir saat pembukaan kegiatan Anggota Mabida Harian Prof Soewardi MS dan H Amrin Am, Wakil Ketua Kwarda Riza Pahlefi dan Joko Pujiono, Sekretaris Indra Irianto, Andalan Kwarda dan Narasumber kegiatan. (Rls/Abs)